https://nusautaratv.com/
Tutup Menu
30 Okt 2020 | Dilihat: 1878 Kali

Mars Komite Seni Budaya Nusantara - KSBN

      

Komite Seni Budaya Nusantara atau disingkat KSBN adalah sebuah Perkumpulan yang membentuk, mengkoordinasi, memfasilitasi serta mengembangkan berbagai Asosiasi Komunitas Seni Budaya di seluruh Nusantara.

Lembaga ini berazaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945

Visi : 
Menjadi Organisasi Seni Budaya Nusantara Unggulan di forum Nasional dan Internasional 

Misi : 
o Menjadi wadah bagi Asosiasi/Komunitas Seni dan Budaya di seluruh Provinsi di Indonesia

o Melestarikan dan mengembangkan seni dan nilai-nilai budaya Nusantara secara bersama-sama

o Mensosialisasikan seluruh seni budaya tradisional Nusantara baik di dalam maupun di luar negeri

o Mempertahankan warisan seni budaya tradisional Nusantara dari claim negara lain

o Mewujudkan industri seni budaya tradisional Nusantara yang memegang etika  Seni Budaya Nusantara


Tujuan Komite Seni Budaya Nusantara adalah
a. Terangkatnya harkat, martabat, serta kehormatan bangsa Indonesia melalui Seni Budaya tradisional.

b. Terbinanya persatuan dan kesatuan Asosiasi/Komunitas Seni Budaya Tradisional Nusantara.

c. Mengembangkan Seni Budaya Tradisional Nusantara.

d. Tertanamnya nilai-nilai luhur serta etika seni dan budaya Nusantara bagi seluruh rakyat Indonesia.

e. Terjalinnya akses marketing dan berbagai sumberdaya bagi Asosiasi Komunitas Seni Budaya, berdasarkan asas dan tujuan yang sama.

f. Sebagai sarana informasi kepada masyarakat melalui interaksi langsung dan media komunikasi cetak maupun maupun elektronik.

g. Terciptanya peluang dan kesempatan yang sebesar-besarnya bagi Pemerintah Daerah di Provinsi melalui Komite Seni Budaya Nusantara Daerah untuk bersama-sama melestarikan dan mengembangkan kesenian tradisional daerahnya di forum nasional dan internasional.

h. Mendorong percepatan pertumbuhan dan mengurangi kesenjangan ekonomi masyarakat melalui gerakan cinta seni budaya tradisional Nusantara secara professional.
Sentuh gambar untuk melihat lebih jelas